Bimbingan Teknis Analis Laboratorium Lanjutan Balai Besar PPMBTPH
Dilaksanakan pada tanggal 21 -25 September 2020 di Hotel Royal Padjadjaran Bogor, kegiatan ini dibuka langsung oleh Bapak Direktur Jenderal Tanaman Pangan Dr. Suwandi. Hadir pada acara pembukaan tersebut Direktur Perbenihan, Kepala Balai Besar PPMB-TPH, Kepala Balai Besar POPT, Eselon 3 dan 4 Balai Besar PPMB-TPH, dan peserta Bimtek Analis Laboratorium Lanjutan yg berasal dari lingkup BPSB Provinsi, serta Stakeholders. Jumlah peserta bimtek sebanyak +/- 40 orang.
Sesuai program pemerintah yg difokuskan pd pembangunan SDM, tujuan pelaksanaan Bimtek ini adalah; a) Meningkatkan pengetahuan, wawasan, dan kompetensi bagi Petugas Analis Laboratorium dalam melakukan pengujian mutu benih; b) Bertukar pikiran dan berbagi pengalaman melalui diskusi mengenai pengujian mutu benih di Laboratorium; dan c) Persamaan persepsi dalam pelaksanaan pengujian mutu benih di Laboratorium.
Narasumber pada Bimtek Analis Laboratorium Lanjutan berasal dari Direktorat Perbenihan Ditjen Tanaman Pangan; Institut Pertanian Bogor; Balai Sertifikasi Kementerian Perdagangan; dan fungsional dari Balai Besar PPMB-TPH. Pada pembukaan Bimtek Bapak Dirjen TP memberikan arahan dan motivasi diantara agar : 1) Dalam bekerja khususnya di laboratorium harus selalu mengikuti perkembangan teknologi untuk peningkatan kompetensi SDM khususnya bagi para PBT; dan 2) Dengan adanya wabah covid-19 diharapkan tidak menyurutkan kita dalam bekerja tetap semangat, gembira, bahagia dan menjaga kesehatan.
Ditulis oleh: Kasubbag TU Noer Sandjojo dan tim